Pengumuman Pendadaran Periode Oktober 2021
Assalaamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh
Bersama ini diumumkan bahwa:
- Pendaftaran Pendadaran Prodi Teknik Kimia dibuka mulai tanggal 5 Oktober 2021 hingga tanggal 12 Oktober 2021 pukul 16.00 wib.
- Ujian Pendadaran dilaksanakan secara online pada tanggal 14-15 Oktober 2021.
- Syarat-syarat untuk dapat mengikuti Ujian Pendadaran ialah sebagai berikut:
- Naskah Pendadaran dalam format pdf yang dilengkapi dengan lembar pengesahan yang sudah di tanda tangani oleh dosen pembimbing.
- Bukti telah melakukan key-in Pendadaran di Unisys atau UIIGateway.
- SK Dosen Pembimbing Tugas Akhir Perancangan Pabrik (SK awal – akhir)
- Blanko konsultasi tugas akhir.
- Lembar bukti telah Tutup Teori.
- Lembar pengesahan asli Naskah Pendadaran.
- Nilai CEPT CILACS-UII dengan nilai minimal 422.
- Milai BTAQ, PNDI, LKID dan S3D dari Unisys atau UIIGateway.
- Ijazah SLTA.
- Akte Kelahiran.
- Bukti surat keterangan telah mengumpulkan CD laporan penelitian dari Program Studi atau surat keterangan telah mengikuti seminar hasil penelitian dari panitia Seminar Penelitian (ISChES)
- Kwitansi pembayaran ujian pendadaran via mobile banking atau teller Bank yang di dalamnya tertulis keterangan tujuan pembayaran. Tidak diperkenankan melakukan transsaksi melalui e-wallet.
- Kwitansi pembayaran SPP terbaru (Semester Ganjil 2021/2022).
- Foto resmi berwarna latar belakang warna biru UII dengan format jpeg (foto dipergunakan untuk buku wisuda dan ijazah)
- Nilai Penelitan telah diseminarkan dengan nilai minimal C dari Unisys atau UIIGateway. Nama dan NIM wajib terlihat pada
- Nilai Komprehensif dengan nilai minimal C dari Unisys atau UIIGateway. Nama dan NIM wajib terlihat pada
- Nilai Kerja Praktik dengan nilai minimal C dari Unisys atau UIIGateway. Nama dan NIM wajib terlihat pada
- Nilai KKN dengan nilai minimal C dari Unisys atau UIIGateway. Nama dan NIM wajib terlihat pada
- Pendaftaran Ujian Pendadaran dilakukan secara online dengan mengupload dokumen-dokumen persyaratan pada link: https://s.id/FormPendadaranOktober2021 sesuai dengan format nama dokumen di Lampiran 1 dan contoh gambar di Lampiran 2.
Demikian pengumuman ini disampaikan untuk menjadikan periksa. Terima kasih.
Wassalaamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh
Yogyakarta, 5 Oktober 2021
Suharno Rusdi, Ph.D.
Ketua Program Studi Teknik Kimia
Fakultas Teknologi Industri, Universitas Islam Indonesia
Download pengumuman resmi: Pengumuman Pendadaran Periode Oktober 2021